15 Rekomendasi Tempat Jalan-jalan di Jakarta, Biar Nggak Melulu ke Mal

Posted on

Meski dikenal sebagai kota metropolitan yang sibuk, ternyata Jakarta menyimpan banyak destinasi menarik yang bisa dijelajahi tanpa harus masuk mal. Banyak pilihan tempat seru yang bisa dieksplorasi dari taman kota yang adem, kawasan bersejarah yang penuh cerita, sampai spot-spot unik yang Instagramable.

Kalau kamu juga suka kulineran, beberapa destinasi jalan-jalan berikut juga bisa jadi pilihan. Jakarta punya banyak pilihan kuliner yang menarik untuk dikunjungi.

Berikut ada daftar 15 rekomendasi tempat jalan-jalan kekinian di Jakarta yang sayang dilewatkan, lengkap dengan informasi lokasi, jam operasional, dan harga tiket masuknya.

Tempat nongkrong anak gaul paling kekinian ini, ada di Jalan Panglima Polim No. 37, Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Buka setiap hari pukul 10.00-23.00 WIB, di dalamnya ada banyak tempat kulineran dan fashion yang menarik.

Dulu tempat ini merupakan bekas pabrik uang, sekarang jadi pusat kegiatan anak muda. Di sini kamu bisa menemukan galeri seni, kafe, toko pernak-pernik, hingga panggung live music. M Bloc Space juga rutin jadi lokasi berbagai event seru, dan masih di sekitar Blok M ada banyak destinasi kuliner yang lagi viral.

Kota Tua menjadi salah satu destinasi favorit di Jakarta yang bisa dinikmati tanpa biaya masuk. Letaknya cukup strategis dan mudah dijangkau dengan transportasi umum, membuatnya cocok untuk dikunjungi siapa saja.

Lokasi Wisata Kota Tua ada di Jl Taman Fatahillah No.1, RT.7/RW.7, Pinangsia, Taman Sari, Jakarta Barat dengan jam operasional buka setiap hari, pukul 08.00-21.00 WIB. Tanpa biaya masuk, wisatawan bisa jalan-jalan, berfoto, atau masuk ke Museum Sejarah Jakarta dengan harga tiket Rp 15 ribu.

Pengunjung dapat berjalan kaki menyusuri area Kota Tua sambil menikmati suasana tempo dulu dan mampir ke berbagai museum bersejarah yang berada di sekitarnya. Beberapa museum yang menarik antara lain Museum Fatahillah, Museum Bank Indonesia, dan lainnya.

Terletak di Jalan Pos No. 2, Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Gedung Filateli ini sudah disulap jadi ruang kreatif untuk publik. Nuansa tempatnya sangat estetik dan cocok buat hangout.

Ada UMKM dari berbagai bidang seperti makanan, musik, fashion, film, sampai kerajinan tangan. Pos Bloc buka setiap hari Senin-Jumat pukul 10.00-21.00 WIB dan Sabtu-Minggu pukul 07.00-0000 WIB. Masuknya tidak dipungut biaya, lho!

Sebagai salah satu simbol kebanggaan Jakarta, Monumen Nasional atau yang dikenal dengan Monas adalah tempat wisata yang wajib dikunjungi. Pengunjung dapat naik ke puncaknya untuk menikmati panorama Kota Jakarta dari ketinggian.

Selain itu, di dalam area Monas juga terdapat museum yang menyimpan berbagai koleksi bersejarah, cocok untuk mengenal lebih dalam perjalanan sejarah bangsa. Area di sekitar Monas yang luas dan terbuka juga menjadi tempat favorit untuk berfoto dan bersantai.

Monas terletak di Lapangan Merdeka, Jl. Lapangan Monas, Gambir, Jakarta Pusat. Jam Operasionalnya setiap hari, pukul 06.00-16.00 WIB. Dikutip dari instagram resminya, berikut harga tiket terkini Monas:

– Tiket Pelataran Puncak (Museum, Ruang Kemerdekaan dan pelataran puncak)

– Tiket Museum (Ruang Museum, Ruang Kemederdekaan dan Pelataran Cawan)

Tempat bermain indoor yang cocok untuk keluarga, ya ada di Trans Studio. Memiliki zona permainan tematik, termasuk skydiving dalam ruangan pertama di Indonesia.

Trans Studio Cibubur terletak di Lantai 3 Trans Studio Mall Cibubur, Jl. Alternatif Cibubur No. 230 A. Jam buka pukul 11.00-17.00 WIB, dengan tiket masuk mulai Rp 195 ribu.

Hutan ini terletak di Kamal Muara, Penjaringan, Jakarta Utara. Buka setiap hari pukul 08.00-17.30 WIB, dengan harga tiket Rp 15 ribu untuk anak dan Rp 30 ribu orang dewasa. Sementara untuk weekend naik Rp 5 ribu.

Tak jauh dari Pantai Indah Kapuk 2, kamu juga bisa mengunjungi Hutan Mangrove. Destinasi ini sangat cocok bagi kamu yang ingin menikmati keindahan alam sekaligus merilekskan pikiran dari kesibukan kota.

Pantai Ancol juga bisa menjadi pilihan utama kamu. Objek wisata Jakarta satu ini cocok dijadikan tempat melepas penat.

Terletak di Ancol, Pademangan, Jakarta Utara, Pantai Ancol buka pukul 06.00-14.00 WIB dengan harga tiket masuk Rp 25 ribu. Waktu terbaik untuk datang ke Pantai Ancol adalah di sore hari karena kita bisa melihat pemandangan matahari terbenam yang indah.

Taman ini beralamat di JAlan Cikini Raya No. 73, Menteng, Jakarta Pusat. Buka setiap hari pukul 09.00-20.00 WIB, dan masuknya tanpa dipungut biaya (tergantung acara). Pusat kesenian dan budaya Jakarta ini memang sering menjadi tempat gelar pertunjukan seni, pameran, hingga diskusi budaya.

Tempat wisata di Jakarta ini sangat cocok untuk kamu yang menyukai seni. Di dalamnya, terdapat berbagai fasilitas seperti teater modern, galeri seni, bioskop, balai pameran, gedung arsip, serta Perpustakaan Jakarta yang modern.

Taman bersejarah dengan monumen ASEAN dan pepohonan rindang, cocok untuk jogging ringan atau bersantai. Taman Suropati berlokasi di Jl Taman Suropati No.5, RT 5/RW 5, Menteng, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat.

Taman ini sudah lama menjadi salah satu ruang hijau favorit warga Jakarta. Lokasinya yang strategis di tengah kota membuat taman ini mudah dijangkau.

Suasana yang teduh berkat deretan pepohonan besar, area jogging track, bangku taman, dan kehadiran komunitas yang sering berkumpul, membuat Taman Suropati cocok untuk sekadar piknik santai atau berolahraga ringan di pagi dan sore hari.

Dengan fasilitas yang lengkap, Taman Suropati adalah salah satu taman yang sangat direkomendasikan di Jakarta. Selain suasana yang nyaman, taman ini punya fasilitas internet gratis, banyak spot kuliner, dan buka 24 jam.

Taman modern dengan fasilitas lengkap, termasuk rumah kaca, playground, dan area street food ini wajib dikunjungi. Taman Menteng juga kerap jadi tempat acara komunitas.

Taman Menteng merupakan ruang terbuka hijau yang sebelum diubah menjadi taman, area ini sebelumnya adalah lokasi Stadion Menteng. Taman Menteng berlokasi di Jl HOS. Cokroaminoto, RT.3/RW.5, Menteng, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat.

Taman Menteng juga dilengkapi berbagai fasilitas, mulai dari area olahraga, jogging track, lapangan basket, hingga rumah kaca yang kerap dijadikan tempat pameran seni.

Taman dengan desain kekinian, lengkap dengan jembatan ikonik Infinity Link Bridge dan area hijau yang cocok untuk keluarga. Letaknya pun strategis, ada di Jakarta Selatan yakni tepatnya Jalan Tebet Timur Raya No.19. Taman ini buka setiap hari pukul 06.00-18.00 WIB, dengan tanpa dipungut biaya.

Lokasinya berada di Jalan Letjen S. Parman, RT.15/RW.1, Kemanggisan, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat. Ruang hijau yang sejuk di tengah kota, pas untuk relaksasi setelah belanja di mal sekitar.

Meski lokasinya dekat dengan jalan besar, begitu melewati gerbang masuk, suasana asri dan ruang terbuka yang luas langsung terasa. Area dalam taman ini cukup nyaman bagi siapa pun yang ingin berolahraga, terutama jogging, karena tersedia jalur jogging yang dikelilingi oleh pepohonan rindang sehingga pengunjung bisa berlari dengan aman dan teduh.

Area terbuka hijau di tengah kota ini, cocok untuk olahraga pagi atau sore sambil menikmati udara segar. Hutan Kota GBK menjadi Area Taman Outdoor Multifungsi yang dapat digunakan untuk berbagai macam kegiatan dengan lokasi yang strategis.

Luas areanya sekitar 9 hektare, dengan view kontras gedung tinggi dan hijau pepohonan. Taman Kota GBK berada di di Pintu Tujuh Senayan, Jl. Jenderal Sudirman, RT.1/RW.3, Gelora, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat. Masuk ke Hutan Kota GBK gratis, buka setiap Selasa-Minggu dengan dua shift dalam satu hari, yakni mulai pukul 06.00-10.00 WIB dan 15.00-18.00 WIB.

Museum interaktif penuh warna dengan sepatu roda sebagai alat keliling utama. Spot Instagramable banget! Moja Museum menjadi salah satu tempat jalan yang sedang populer di Jakarta.

Moja Museum menawarkan konsep modern dan kekinian, memadukan berbagai karya seni yang sangat instagramable. Dikutip dari laman Kementerian Pariwisata, instalasi seni di Moja Museum diperbarui setiap tiga bulan sekali. Museum ini terletak di Gelora Bung Karno (GBK), tepatnya di Pintu Biru Zona 8, Jl. Pintu Satu Senayan, Jakarta Pusat. Buka setiap hari pukul 11.00-19.30 WIB dengan harga tiket masuk mulai dari Rp 125 ribu.

Museum seni modern dan kontemporer kelas dunia ini memamerkan karya dari seniman lokal dan internasional. Museum MACAN (Modern and Contemporary Art in Nusantara) adalah destinasi estetis yang terletak di Jakarta Barat.

Masih dikutip dari laman Kemenpar, pendirian museum ini untuk menyelenggarakan program edukasi yang dapat dinikmati oleh pelajar, pendidik, keluarga, dan masyarakat umum. Di museum ini, pengunjung dapat menemukan berbagai instalasi seni modern dan kontemporer, baik yang berasal dari Indonesia maupun luar negeri.

Museum ini berlokasi di AKR Tower, Jl. Panjang No. 5, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Buka setiap Selasa-Minggu pukul 10.00-18.00 WIB (Senin tutup), dengan harga tiket masuk Rp 70-90 ribu.

Nah itulah tadi 15 tempat jalan-jalan di Jakarta yang bisa dikunjungi. Jadi, ada destinasi yang mau coba kamu datangi?

15 Rekomendasi Tempat Jalan-jalan di Jakarta

1. M Bloc Space

2. Kawasan Wisata Kota Tua Jakarta

3. Pos Bloc

4. Monas

5. Trans Studio Cibubur

6. Hutan Mangrove PIK

7. Pantai Ancol

8. Taman Ismail Marzuki (TIM)

9. Taman Suropati

10. Taman Menteng

11. Tebet Eco Park

12. Taman Cattleya

13. Hutan Kota GBK

14. Moja Museum

15. Museum MACAN
















Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *