Pengalaman Naik Bianglala Raksasa di Bali

Posted on

Canggu punya wahana wisata baru berupa bianglala raksasa bernama The Wheel Bali. Begini rasanya pengalaman naik bianglala jumbo ini:

Bianglala berukuran jumbo hadir di kawasan Canggu, Bali. Tepatnya ada di Gang Sri Kahyangan, Desa Tibubeneng, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali.

Bianglala yang diberi nama The Wheel Bali ini menawarkan pengalaman menikmati ketinggian plus panorama alam yang menakjubkan.

Bianglala ini memiliki tinggi 42,5 meter atau setara dengan gedung 14 lantai. Rasa deg-degan pasti terasa saat pertama kali naik bianglala ini.

Setiap kabin di bianglala dilengkapi dengan penangkal petir, alat pengukur kecepatan angin, genset cadangan, hingga teknologi yang canggih.

Kalian yang naik bianglala ini sudah pasti akan terjaga keselamatan dan keamanannya. Jadi, kalian tidak perlu khawatir ya!

Meski ukurannya besar, saat berputar, bianglala ini tetap stabil. Kalian yang naik tidak akan merasakan goncangan yang berarti.

Setiap kabin di bianglala ini juga dilengkapi AC, kaca, dan kursi yang cukup empuk. Total ada 20 kabin dengan kapasitas 4-6 orang di bianglala ini.

Begitu membeli tiket, kalian sudah bisa langsung naik wahana itu. Baik muda maupun tua, dewasa maupun anak-anak semuanya bisa naik bianglala ini.

Wahana The Wheel Bali ini menyajikan pengalaman yang berbeda untuk menikmati suasana sunset di Bali.