Harga Tiket Pesawat ke Vatikan: Cek Tarif Terbaru dan Rute Terbaik

Posted on

Presiden Prabowo Subianto mengutus Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) untuk menghadiri pemakaman pemimpin umat Katolik sedunia Paus Fransiskus di Vatikan. Cek yuk harga tiket dengan penerbangan komersial ke sana.

Jokowi memulai perjalanan ke Vatikan pada Kamis (24/4/2025). Pengawal Jokowi, Kapten Infanteri Windra Sanur, yang juga anggota TNI AD dari korps Komando Pasukan Khusus (Kopassus) itu mengawal keberangkatan Jokowi ke Vatikan.

Melalui akun Instagram @windrasanur, anggota Paspampres itu mengabarkan telah berada di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta.

“Bismillah, OTW (on the way),” demikian tulis Windra seperti dilihat, Kamis (24/4/2025).

Jokowi juga membagikan momen berada di Bandara Soekarno Hatta lewat Instastory akunnya.

Jokowi berangkat ke Vatikan untuk menjalankan arahan Prabowo sebagai perwakilan dari Indonesia. Selain Jokowi, Prabowo mengutus dua orang dari Kabinet Merah Putih dan seorang mantan menteri.

Mensesneg Prasetyo Hadi menyebut ada empat tokoh yang diutus. Selain Jokowi, ada pula Thomas Djiwandono, Menteri HAM Natalius Pigai, dan mantan Menteri ESDM Ignasius Jonan.

“Kami berharap utusan ini dapat mewakili bangsa dan negara kita di dalam ikut menyampaikan simpati dan belasungkawa,” ujarnya.

Paus Fransiskus meninggal pada Senin (21/4/2025). Paus Gereja Katolik ke-266 tersebut sebelumnya menjalani perawatan intensif di rumah sakit akibat pneumonia yang dideritanya.

Vatikan mengumumkan pemakaman Paus Fransiskus akan digelar pada Sabtu (26/4). Prosesi pemakaman itu dilakukan di alun-alun yang ada di depan Basilika Santo Petrus di Vatikan dan pemakaman dilakukan di Basilika St Maria Maggiore di Roma Para pemimpin dunia dan sejumlah besar umat Katolik diperkirakan akan hadir pada pemakaman itu.

Vatikan tidak memiliki bandara. Traveler atau peziarah yang menuju Vatikan bisa memilih untuk terbang menuju bandara terdekat, yaitu Bandara Internasional Leonardo da Vinci-Fiumicino (FCO), yang merupakan bandara utama di Roma dan paling dekat ke Vatikan. Terletak sekitar 30 km dari Kota Vatikan.

Pilihan lainnya adalah Bandara Roma Ciampino (CIA). Bandara itu lebih kecil dan biasanya digunakan maskapai low-cost seperti Ryanair, terletak sekitar 18 km dari Vatikan.

Nah, dari bandara ke Vatikan, traveler bisa naik kereta Leonardo Express dari Fiumicino ke Roma Termini Station, kemudian lanjut dengan metro Line A (arah Battistini) dan turun di Stasiun Ottaviano, San Pietro. Setelah itu bisa berjalan kaki ke Vatikan. Pilihan transportasi lain adalah naik taksi/ojek online dengan estimasi waktu 40-60 menit, tergantung lalu lintas.

Untuk hari ini, tiket pesawat ke Roma enggak kira-kira. Dilihat infoTravel pada sejumlah Online Travel Agent (OTA) harga terendah penerbangan dari Jakarta ke Roma Rp 11,45 juta dan paling mahal nyaris Rp 40 juta.

Dengan penerbangan terdekat yang bisa dipesan pukul 14.00, namun perlu dilihat berapa kali transit dan jam tiba di Roma. Sejauh ini, Singapore Airlines bisa menjadi pilihan dengan waktu tiba pada Sabtu pagi, yakni dengan jadwal terbang pukul 18.00 dan sampai di Roma pukul 08.00. Harga tiket SIA itu Rp 23 juta.

Harga Tiket Pesawat ke Vatikan