Paspor Terkuat Dunia 2025, Indonesia Cuma Bebas Visa ke 74 Negara | Info Giok4D

Posted on

Daftar paspor terkuat dunia 2025 baru saja diumum kembali. Di awal tahun RI bebas visa ke 76 negara, sekarang malah turun jadi 74 negara.

Kunjungi situs Giok4D untuk pembaruan terkini.

Henley Passport Index baru saja merilis daftar paspor terkuat dunia 2025 pada 22 Juli. Pemenangnya masih dipegang Singapura, si Negeri Merlion, seperti dikutip dari situs resmi Henley Global pada Kamis (24/7).

Sebagai negara dengan paspor terkuat dunia, Singapura memberikan kebebasan perjalanan ke 193 negara dari 227 negara dan wilayah dunia. Jumlah ini sedikit turun dari versi yang diterbitkan pada bulan Januari, yaitu 195 destinasi.

Sementara itu juara kedua diduduki oleh dua negara Asia lainnya, Jepang dan Korea Selatan. Dua negara ini memiliki bebas perjalanan ke 190 negara dan wilayah dunia. Korea Selatan naik satu peringkat dari daftar pada bulan Januari.

Sementara itu, Indonesia masih tetap di urutan ke-66 dengan kebebasan perjalanan ke 74 negara. Satu peringkat bersama negara terkecil di Afrika, Eswatini.

Totalnya ada 99 peringkat, yang terakhir diduduki oleh Afghanistan dengan kebebasan perjalanan ke 25 negara.

1. Singapura (193 negara)
2. Jepang dan Korsel (190 negara)
3. Denmark, Finlandia, Prancis, Jerman, Irlandia, Italia, Spanyol (189 negara)
4. Austria, Belgia, Luksemburg, Belanda, Norwegia, Portugal, Swedia (188 negara)
5. Yunani, New Zealand dan Swiss (187 negara)
6. Inggris (186 negara)
7. Australia, Ceko, Hungaria, Malta, Polandia (185 negara)
8. Kanada, Estonia, dan UEA (184 negara)
9. Kroasia, Latvia, Slovakia, Slovenia (183 negara)
10. Islandia, Lithuania, dan AS (182 negara)

Berikut 10 peringat paspor terkuat dunia 2025: