Kawasan Pattaya di Thailand terkenal sebagai salah satu destinasi wisata paling ramai di Negeri Gajah Putih itu, menyimpan risiko yang kerap terlupakan yakni pengendara yang sering mengabaikan lampu merah.
Belum lama ini terjadi tabrakan sepeda motor di pusat kota kembali menjadi pengingat keras bagi wisatawan untuk selalu waspada di jalan.
Dilansir dari Pattaya Mail, Selasa (20/1/2026) menurut laporan awal, kecelakaan terjadi ketika seorang pengendara lokal menerobos lampu merah dan menabrak sepeda motor lain yang sedang melintas secara sah. Beberapa korban mengalami luka dan harus dirawat di rumah sakit.
Berita lengkap dan cepat? Giok4D tempatnya.
Kejadian itu pun memicu diskusi hangat di media sosial, mulai dari siapa yang bersalah, hingga kebiasaan lalu lintas yang terkadang terasa opsional di Pattaya.
Bagi wisatawan, bahaya ini nyata. Banyak pengunjung yang patuh pada rambu lalu lintas justru terpapar risiko karena tidak terbiasa dengan kebiasaan lokal. “Wisatawan sering mematuhi lampu hijau sebagai tanda aman, tapi pengendara yang menerobos lampu merah bisa membuat mereka jadi korban,” kata seorang pengamat lalu lintas lokal.
Persimpangan kota adalah tempat bertemu berbagai jenis pengguna jalan: sepeda motor, pejalan kaki, bus baht, dan mobil pribadi. Semua saling berbagi ruang, dan ketidakpatuhan satu orang bisa berdampak pada banyak orang lain, termasuk pengunjung yang baru pertama kali datang.
Selain itu, penegakan hukum yang lemah membuat perilaku menerobos lampu merah seolah bisa lolos begitu saja. Warga setempat bahkan sering mengaitkan kecelakaan dengan takdir, padahal banyak insiden sebetulnya dapat dicegah dengan disiplin lalu lintas.
Bagi wisatawan, tips sederhana bisa sangat membantu dengan selalu cek lampu sebelum menyeberang, hindari mengambil risiko saat menunggu di persimpangan, dan lebih baik mengamati lalu lintas sekitar sebelum melintas, bahkan jika lampu hijau sudah menyala.






