Sekelompok turis yang sedang bersenang-senang di Festival Wan Lai, perpanjangan dari Festival Songkran di Pattaya melakukan aksi heroik. Mereka membantu memadamkan gerobak warga lokal yang kebakaran.
Diberitakan thaiger, Selasa (22/4/2025) momen ini terjadi pada hari terakhir Festival Wan Lai, 19 April, sekitar pukul 20.00 di Pattaya Beach Road. Rekaman menunjukkan api melahap gerobak makanan pedagang makanan yang memicu kepanikan para pedagang di dekatnya.
Untungnya, para turis di dekat sana berpikir cepat dengan mengarahkan pistol air mereka ke api. Upaya mereka terbukti berhasil dan api cepat padam. Mereka bersorak gembira.
Kejadian ini bermula saat pedagang buah yang kiosnya dekat dengan lokasi kejadian, melihat kebakaran tersebut. Ia melihat api muncul dari kompor, yang mendorongnya untuk mengambil panci berisi air mendidih dan mematikan katup gas.
Pemilik gerobak makanan menyatakan bahwa kebakaran tersebut mungkin disebabkan oleh akumulasi panas dari memasak dalam waktu lama. Hari itu penjualan sedang dan pedagang (yang gerobaknya terbakar) terus memasak untuk memenuhi permintaan pelanggan.
Info juga untuk traveler, perayaan Festival Songkran yang diperpanjang di Chon Buri kini telah berakhir. Namun, mereka yang ingin melanjutkan perayaan tersebut dapat menghadiri Wan Lai Phra Pradaeng di provinsi Samut Prakan, dekat Bangkok, dari tanggal 25 hingga 27 April.
Tempat utamanya adalah Benteng Phlaeng Faifa di distrik Phra Pradaeng. Acara tersebut akan menampilkan pemberian penghargaan, parade, kontes kecantikan, kegiatan budaya tradisional Mon, dan, tentu saja, permainan air.